loading...

MANFAAT MEMBIARKAN KASUR BERANTAKAN BAGI KESEHATAN

loading...
Kasur yang berantakan memang kurang sedap dipandang mata. Bagi Anda yang rewel dengan masalah kerapian dan kebersihan, rasanya ingin sekali untuk segera membenahinya.


Tapi mulai saat ini, Anda sepertinya harus berpikir dua kali sebelum melakukannya. Pasalnya, kasur berantakan memiliki dampak positif bagi kesehatan Anda. Dengan membiarkan kasur berantakan, Anda berarti membuka jalan bagi para tungau menemukan ajalnya. 

Tungau sangat menyukai tempat-tempat yang sejuk dan berlembab seperti kasur. Tidak heran, sekitar 1,5 juta tungau mengintai Anda saat tidur. Tungau adalah salah satu pemicu dari asma. Mereka juga menghasilkan alergen atau penyebab alergi yang bisa terhirup saat Anda sedang tidur. 

Kepada BBC, Dr. Stephen Pretlove dari Kingston University, Inggris, mengatakan tungau hanya dapat bertahan hidup dengan menyerap air dari lingkungan sekitar melalui kelenjar-kelenjar di tangannya. 

"Maka dari itu, sesuatu yang simpel seperti membiarkan kasur berantakan dapat mengurangi kelembapan pada seprai dan matras sehingga mematikan tungau," kata Stephen seperti dikutip Today. 

Hanya saja, Professor Andrew Wardlaw dari British Society for Allergy & Clinical Immunology tidak begitu yakin bahwa itu dapat secara efektif membunuh habitat tungau. Menurutnya, tungau akan tetap hidup mengingat hampir setiap sudut di rumah berlembab. 

"Sulit rasanya meyakini hanya dengan tidak merapikan kasur akan berdampak besar dalam memengaruhi kelembaban secara keseluruhan," katanya.
SUMBER : http://wolipop.detik.com/
loading...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "MANFAAT MEMBIARKAN KASUR BERANTAKAN BAGI KESEHATAN"