loading...

PERLUNYA ANTI KONTAK/SETRUM DI INSTALASI LISTRIK RUMAH

loading...

PERHATIAN…!!!!!


DARI KETERANGAN DIBAWAH INI DAPAT TERLIHAT BAHWA SEMUA ALAT PENGAMAN INSTALASI PENTING, NAMUN YANG PALING PENTING ADALAH ELCB ATAU ANTI SETRUM KARENA LANGSUNG MENYELAMATKAN NYAWA MANUSIA KETIKA TERJADI SENGATAN LISTRIK


AYO KITA PAHAMI JENIS-JENIS PENGAMAN INSTALASI LISTRIK :
http://danahauses.blogspot.com/2016/12/perlunya-anti-kontaksetrum-di-instalasi.html
1. ANTI SETRUM ATU ELCB (YANG PALING PENTING)
http://danahauses.blogspot.com/2016/12/perlunya-anti-kontaksetrum-di-instalasi.html
Sebelum lanjut menjelaskan manfaat dari alat tersebut, ada baiknya kita ketahui dulu informasi dari alat ELCB tersebut. ELCB itu sendiri singkatan dari ( Earth Leakage Circuit Breaker ). Prinsip kerjanya adalah mendeteksi adanya arus bocor baik pada gangguan tanah maupun gangguan terhadap ground, dengan cara membandingkan nilai antara fasa dan netral dari suatu sistem. Dimana arus yang keluar melalui titik fasa dan netral pada suatu sistem instalasi selalu berbanding lurus (seimbang).

Apabila ada perbedaan nilai pada titik fasa dan netral yang diakibatkan oleh adanya gangguan tidak seimbang antara titik fasa terhadap tanah atau ground maka ELCB tersebut akan memutuskan aliran listrik pada suatu sistem. ELCB Sebagai Pengaman Manusia Dari Listrik: Nah dengan menggunakan ELCB pada sistem instalasi listrik diharapkan bahaya yang diakibatkan oleh adanya gangguan tegangan sentuh terhadap manusia dari jaringan instalasi dapat dinetralisir sehingga aman bagi manusia. Namun untuk memasang ELCB pada suatu sistem instalasi yang harus diperhatikan adalah Instalasi listrik yang ada hendaknya diperiksa dulu agar tidak ada gangguan tanah atau ground, karena dengan gangguan tersebut arus listrik yang mengalir pada titik fasa melebihi 30 mA sesuai ketentuan sensitivitas ELCB sebesar 30 mA mengakibatkan ELCB yang di pasang akan Trip (jatuh) walaupun tidak ada gangguna tenganan sentuh.

http://danahauses.blogspot.com/2016/12/perlunya-anti-kontaksetrum-di-instalasi.html

merupakan kependekan dari Miniature Circuit Breaker (bahasa Inggris). Biasanya MCB digunakan oleh pihak PLN untuk membatasi arus sekaligus sebagai pengaman dalam suatu instalasi listrik. MCB berfungsi sebagai pengaman hubung singkat (konsleting) dan juga berfungsi sebagai pengaman beban lebih. MCB akan secara otomatis dengan segera memutuskan arus apabila arus yang melewatinya melebihi dari arus nominal yang telah ditentukan pada MCB tersebut. Arus nominal yang terdapat pada MCB adalah 1A, 2A, 4A, 6A, 10A, 16A, 20A, 25A, 32A dan lain sebagainya. Nominal MCB ditentukan dari besarnya arus yang bisa ia hantarkan, satuan dari arus adalah Ampere, untuk kedepannya hanya akan saya tulis dengan A. Jadi jika MCB dengan arus nominal 2 Ampere maka hanya perlu ditulis dengan MCB 2A.

http://danahauses.blogspot.com/2016/12/perlunya-anti-kontaksetrum-di-instalasi.html
Untuk keselamatan, grounding berfungsi sebagai penghantar arus listrik langsung ke bumi atau tanah saat terjadi kebocoran isolasi atau percikan api pada konsleting, misalnya kabel grounding yang terpasang pada badan/sasis alat elektronik seperti setrika listrik akan mencegah kita tersengat listrik saat rangkaian di dalam setrika bocor dan menempel ke badan setrika. Dalam instalasi penangkal petir, system grounding berfungsi sebagai penghantar arus listrik yang besar langsung ke bumi. meski sifatnya sama, namun pemasangan kabel grounding untuk instalasi rumah dan grounding untuk pernangkal petir pemasangannya harus terpisah. Selain itu sebagai proteksi peralatan elektronik atau instrumentasi sehingga dapat mencegah kerusakan akibat adanya bocor tegangan.
loading...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "PERLUNYA ANTI KONTAK/SETRUM DI INSTALASI LISTRIK RUMAH"