loading...

Tips Pintar Mengatasi Salah Kostum

loading...

Tips Pintar Mengatasi Salah Kostum



Ketika anda berhasil memadu padankan pakaian yang dikenakan, akan tercipta suatu kesan yang sangat menyenangkan. Namun lain halnya jika anda ternyata mengalami kegagalan ketika memadu padankan pakaian, anda mungkin akan dipanggil Miss Saltum alias “Salah Kostum”. Grogi, tidak percaya diri, malu bahkan kesal tentu saja anda rasakan. Namun jangan khawatir karena berikut ini beberapa tips cerdik mengenai hal-hal yang harus anda perhatikan agar terhindar dari “bencana” salah konstum:http://danahauses.blogspot.com/



Pertama, cari tahu di mana acara diselenggarakan. Anda sangat disarankan untuk mengetahui vanue acaranya. Apakah acara tersebut adalah makan malam di sebuah restoran yang mewah atau anda hadir untuk melihat lapangan, kedua tempat ini jelas-jelas memerlukan jenis busana yang berbeda.

Kedua, cari tahu kapan acara dilaksanakan. Anda harus mengetahui apakah acara tersebut merupakan acara formal yang diadakan pada malam hari atau setelah jam kerja dalam suasana yang tidak terlalu formal. Anda tentu saja tidak menginginkan datang dengan memakai baju kantor sedangkan tamu-tamu yang lain memakai gaun malam, bukan?

Ketiga, cari tahu siapa saja yang diundang ke acara itu. Anda harus mencari tahu apakah acara itu juga akan dihadiri oleh orang-orang penting, bawahan anda, atau mungkin rekan-rekan sekantor yang satu level dengan anda, dengan begitu anda bisa menyesuaikan pakaian yang akan dikenakan dengan orang-orang yang diundang.
loading...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tips Pintar Mengatasi Salah Kostum"