loading...

MENDETEKSI ADANYA ORANG KETIGA DALAM HUBUNGAN

loading...
Mendeteksi adanya orang ke tiga dalam suatu hubungan memang bukan hal yang mudah, tapi ada beberapa tanda yang bisa menjadi tolak ukur anda akan adanya kehadiran orang ketiga itu.

Anda bisa menaruh curiga terutama jika sikap dan kebiasaan pasangan anda banyak yang berubah.


Berikut beberapa tanda yang perlu diwaspadai sebelum suami benar-benar berpaling ke lain hati :
  • Sering memancing pertengkaranTiba-tiba saja pasangan anda jadi mudah terbakar emosinya, senang mengkritik, mencari-cari kesalahan dan cenderung membela diri, bahkan balik menyalahkan jika anda mengoreksi sikapnya yang mulai menyebalkan.
  • Menjaga jarak dan sulit diajak komunikasi Anda menjadi sulit mengetahui isi hatinya karena sekarang suami jadi lebih pendiam atau memilih langsung tidur jika pulang dari kantor, padahal sebelumnya anda dan suami memiliki kebiasaan ngobrol sebelum tidur.
  • Lebih peduli pada penampilanMeski laki-laki yang mulai memperhatikan penampilannya tidak selalu berarti selingkuh, tapi tak ada salahnya curiga jika pasangan anda mulai genit untuk urusan penampilan. Menambah koleksi kemeja, mengganti parfum dan lebih menjaga kebersihan tubuhnya.
  • Mengubah kebiasaan seksual Mendadak si dia jadi lebih dingin di tempat tidur atau sebaliknya lebih agresif, menyukai posisi seks tertentu. Dalam hal ini setiap individu memiliki kebiasaan berbeda, sebagai orang terdekat, seorang istri biasanya lebih jeli melihat perubahan-perubahan ini.
  • Lebih royalUntuk menutupi perasaan bersalahnya, pasangan anda jadi rajin membelikan anda berbagai macam hadiah dan menghujani anda dengan perhatian. Padahal biasanya si dia hanya memberi hadiah saat anda berulang tahun.
  • Jarang di rumahPasangan anda jadi lebih rajin ke kantor, berangkat lebih pagi dan pulang larut malam dengan alasan klasik, ’lembur’. Bahkan sesekali pasangan anda mulai berani minta ijin anda untuk lembur di akhir pekan. Kecuali anda tahu pola kerjanya bahkan tugas pasangan anda di kantor, anda tidak perlu mengkhawatirkan perubahan ini.
  • Banyak rahasiaPonsel dan PDA nya tidak pernah lepas dari genggaman, berbicara dengan suara berbisik-bisik di telepon, tagihan kartu kredit melonjak karena transaksi yang tidak jelas. Agaknya anda perlu mewaspadai tindak-tanduknya yang penuh ’misteri’ itu.
Jika anda merasakan perubahan-perubahan tersebut, lakukan introspeksi terlebih dulu ke dalam diri dan kemudian baru anda melakukan evaluasi hubungan anda berdua. Kontrol emosi anda sebelum menanyakan langsung pada pasangan.
Tak ada salahnya membuka mata lebih lebar dan menyalakan radar , akan lebih mudah menyelesaikan masalah sebelum semuanya menjadi besar.
loading...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "MENDETEKSI ADANYA ORANG KETIGA DALAM HUBUNGAN"