loading...

4 Tips Penting Sebelum Beli Mobil Baru

loading...
Siapa sih disini yang nggak pengen punya mobil baru. Setelah punya uang dan nabung pasti kalian pengen dong beli sesuatu termasuk mobil. Tujuannya antara lain biar bisa ajak jalan-jalan satu keluarga. Bisa kemana-mana dengan mudah juga.

Dilansir dari CNNIndonesia berikut-ini sebelum beli mobil baru kalian harus dan wajib perhatikan hal-hal berikut ini.

1. Sesuaikan dengan kebutuhan

Sebelum beli mobil coba deh pikirkan dulu untuk apa mobil itu nanti. Mungkin untuk mobilitas saja, untuk angkut barang, untuk bisnis atau apa. Tanyakan juga ke dealer mobil, mana yang cocok dengan kebutuhanmu. Kalau pas bisa test drive mending dicoba deh untuk memastikan performanya.

2. Layanan setelah beli mobil

Pastikan juga dealer mobil dekat dengan rumahmu. Jadi setelah kamu beli mobil, kamu bisa menikmati layanan perawatan dan servis berkala. Lebih enak lagi kalau kamu juga dapat garansi.

3. Model pembayaran

Kamu harus menyesuaikan model pembayaran. Kamu bisa membayar cash atau juga kredit. Jika kamu memilih kredit sebaiknya perhatikan sistem kreditnya dilayani oleh perusahaan yang benar-benar dipercaya. Perhatikan juga suku bunganya agar kamu juga bisa mengatur kebutuhanmu yang lainnya.

4. Asuransi

Carilah mobil dengan asuransi. Sehingga jika tiba-tiba kamu di jalan mengalami kendala seperti tabrakan misalnya, kamu nggak akan kaget dengan pengeluaran biaya reparasi mobilmu.

Jangan cuma beli mobil buat sebatas gaya-gayaan aja ya . Ternyata banyak kan hal yang harus kamu perhatikan. Semua ini demi kenyamanan dan keselamatan
loading...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "4 Tips Penting Sebelum Beli Mobil Baru"